• Tue, Nov 2024

Waspada Cuaca Ekstrem: Hujan Lebat dan Petir Berpotensi di Riau Hari ini

Waspada Cuaca Ekstrem: Hujan Lebat dan Petir Berpotensi di Riau Hari ini

Sejumlah wilayah yang berpotensi dilanda cuaca ekstrem yakni, Kabupaten Rohul, Bengkalis, Siak, Kepulauan Meranti, Pelalawan, Kampar, Inhu, serta Kota Dumai dan Pekanbaru pada siang, sore, malam, hingga dini hari.


SERANTAUMEDIA - Riau kembali menghadapi cuaca yang membutuhkan kewaspadaan ekstra hari ini, Senin (18/11/2024). Berdasarkan prakiraan cuaca dari BMKG, hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang disertai petir dan angin kencang diperkirakan melanda beberapa wilayah.

Sejumlah wilayah yang berpotensi dilanda cuaca ekstrem yakni, Kabupaten Rohul, Bengkalis, Siak, Kepulauan Meranti, Pelalawan, Kampar, Inhu, serta Kota Dumai dan Pekanbaru pada siang, sore, malam, hingga dini hari.

Cuaca pagi ini diperkirakan cerah berawan hingga berawan. Namun, beberapa wilayah seperti Kabupaten Bengkalis, Pelalawan, dan Kampar kemungkinan mengalami hujan ringan hingga sedang.

"Hujan dengan intensitas ringan hingga sedang diperkirakan meluas ke wilayah Kabupaten Rohil, Rohul, Bengkalis, Siak, Kampar, Pelalawan, Inhu, Inhil, Kuansing, serta Kota Dumai dan Pekanbaru," kata Prakirawan BMKG Pekanbaru, M Ibnu Amiruddin.

Pada malam hari, cuaca diperkirakan tetap cerah berawan hingga berawan. Namun, hujan ringan hingga sedang dapat terjadi di Kabupaten Rohul, Kampar, Kuansing dan Kota Pekanbaru.

Kondisi dini hari diperkirakan didominasi udara kabur hingga berawan. Beberapa wilayah seperti Kabupaten Bengkalis, Siak, Pelalawan, Kepulauan Meranti, Inhu, Kuansing, dan Kampar masih berpotensi mengalami hujan ringan hingga sedang.

"Kondisi umum, suhu udara berkisar antara 23°C hingga 33°C Denga kelembapan: 60-99 persen. Angin berembus dari arah barat hingga utara dengan kecepatan 10–30 km/jam," tuturnya.

Wilayah perairan di Provinsi Riau diperkirakan memiliki gelombang laut yang tenang dengan ketinggian 0,01–0,50 meter.

Namun, peringatan hujan sedang hingga lebat yang disertai petir dan angin kencang perlu diperhatikan di perairan Bintan dan utara Bangka pada siang hari.

BMKG mengimbau masyarakat untuk tetap waspada, terutama bagi yang beraktivitas di luar ruangan.

“Cuaca seperti ini berpotensi menimbulkan gangguan, baik dalam aktivitas sehari-hari maupun transportasi. Kami mengimbau masyarakat untuk selalu memperbarui informasi cuaca dari sumber resmi,” pungkasnya.

Bagi para pelaku pelayaran di perairan Riau, waspada terhadap potensi perubahan cuaca mendadak, terutama di wilayah perairan dengan hujan intensitas sedang hingga lebat.