KEPRI | SERANTAUMEDIA - Hasil real count Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bintan menunjukkan pasangan Roby Kurniawan dan Deby Maryanti hampir dipastikan menang telak melawan kotak kosong. Dari 90,37 persen data C Plano yang telah masuk, pasangan ini unggul di hampir seluruh wilayah.
Berdasarkan data yang dihimpun dari Komisi Pemilihan Umum (KPU), Rabu (27/11/2024), pasangan Roby-Deby mencatat keunggulan signifikan.
Dari total 270 tempat pemungutan suara (TPS), sebanyak 244 TPS telah selesai dihitung, dan hasil sementara menunjukkan dominasi suara untuk pasangan ini.
Di Desa Air Gelubi, Kecamatan Bintan Pesisir, pasangan Roby-Deby meraih hampir 70 persen suara dari dua TPS yang ada. Dominasi ini juga terlihat di Desa Kelong, di mana pasangan ini menang di tiga dari empat TPS.
Di TPS 4 Desa Kelong, kotak kosong memperoleh 100 suara, sementara Roby-Deby mengantongi 70 suara.
Secara keseluruhan, pasangan Roby-Deby menguasai hampir 90 persen suara dari data sementara yang masuk. Hasil ini semakin mempertegas kemenangan mereka dalam Pilkada Bintan 2024.
Hingga kini, data resmi dari KPU masih terus diperbarui seiring dengan penyelesaian penghitungan suara di TPS yang tersisa.
Namun, dengan jumlah suara masuk yang sudah mencapai lebih dari 90 persen, kemenangan Roby Kurniawan dan Deby Maryanti tampaknya tidak terkejar lagi.