• Wed, Mar 2025

Bocah Tenggelam di Kolam Bekas Tambang Bauksit Tanjungpinang Ditemukan Meninggal Dunia

Bocah Tenggelam di Kolam Bekas Tambang Bauksit Tanjungpinang Ditemukan Meninggal Dunia

Tim SAR gabungan akhirnya berhasil menemukan jasad seorang anak laki-laki berinisial MA (12) yang tenggelam di kolam bekas galian tambang bauksit di Jalan Panglima Dompak, Kota Tanjungpinang, Kepri.


TANJUNGPINANG | SERANTAUMEDIA - Tim SAR gabungan akhirnya berhasil menemukan jasad seorang anak laki-laki berinisial MA (12) yang tenggelam di kolam bekas galian tambang bauksit di Jalan Panglima Dompak, Kota Tanjungpinang, Kepri.

Korban ditemukan di kedalaman 2,5 meter sekitar pukul 17.55 WIB setelah dilakukan pencarian intensif.

Kepala Kantor SAR Tanjungpinang, Fazzli, menyampaikan bahwa laporan terkait tenggelamnya MA diterima dari warga setempat pada pukul 16.45 WIB.

Berdasarkan informasi awal, korban diduga tenggelam saat berenang bersama teman-temannya di kolam yang berbahaya tersebut.

"Setelah menerima laporan, lima personel rescuer langsung kami kerahkan ke lokasi menggunakan Rescue Car D-Max dan perahu karet untuk melakukan pencarian," ujar Fazzli.

Selain itu, operasi pencarian juga melibatkan berbagai unsur gabungan, seperti Polair Polres Tanjungpinang, Polsek Bukit Bestari, Bhabinsa, Bhabinkamtibmas, BPBD, hingga Pemadam Kebakaran setempat.

Usai menemukan jasad korban, Tim SAR menyatakan operasi pencarian selesai dan ditutup. Seluruh tim yang terlibat kembali ke satuannya masing-masing setelah memastikan kondisi di lokasi aman.

"Dengan ditemukannya korban, maka operasi SAR resmi kami tutup. Kami ucapkan terima kasih atas dukungan dari semua pihak yang terlibat," pungkasnya.