TANJUNGPINANG, SERANTAUMEDIA - Selama libur Natal dan Tahun Baru 1 Januari (Nataru) 2025 , layanan kesehatan di Kota Tanjungpinang tetap buka secara piket. Puskesmas akan beroperasi setiap hari dari pukul 08.00 hingga 12.00 siang.
Sementara itu, poli spesialis di rumah sakit akan tutup, namun Unit Gawat Darurat (UGD) tetap beroperasi 24 jam. Puskesmas yang melayani persalinan, seperti Puskesmas Tanjungpinang, Pustu Batu 5, dan Puskesmas Kampung Bugis, akan tetap memberikan layanan persalinan 24 jam selama liburan.
Pos Kesehatan juga akan tersedia di sejumlah titik yang terintegrasi dengan Pos Pengamanan Nataru Polresta Tanjungpinang. Lokasi dan jadwal Pos Kesehatan akan menyesuaikan dengan Pos Pengamanan Nataru yang ditetapkan Polresta.
Kepala Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana Kota Tanjungpinang, Rustam, mengimbau masyarakat untuk menjaga kesehatan selama liburan.
“Masyarakat diminta untuk makan makanan bergizi seimbang, beristirahat yang cukup, beraktivitas fisik minimal 30 menit setiap hari, serta bagi penderita penyakit kronis agar tetap mengonsumsi obat secara teratur. Bagi yang bepergian, jaga keselamatan dan segera kunjungi fasilitas kesehatan jika merasa kurang fit," ujar Rustam, Senin (16/12/2024).
Dengan adanya layanan kesehatan yang tetap beroperasi selama liburan, kata Rustam, masyarakat bisa mendapatkan perawatan medis jika membutuhkan, baik itu untuk kondisi darurat atau pemeriksaan rutin.
“Ini komitmen kami untuk memastikan warga tetap bisa mengakses layanan kesehatan tanpa harus menunggu lama,” tambahnya. (Rls)